Cawagub Rusdi Mastura laksanakan sosialisasi di Ampana ibu kota Kabupaten Tojo Una-Una. Tojo Una-Una(Sulteng),RN Kompetisi Pemilihan kepala ...
Cawagub Rusdi Mastura laksanakan sosialisasi di Ampana ibu kota Kabupaten Tojo Una-Una.
Tojo Una-Una(Sulteng),RN
Kompetisi Pemilihan kepala daerah Calon gubernur dan wakil gubernur propinsi Sulawesi tengah saat ini sedang dilaksanakan setiap kandidat dengan cara tersendiri untuk memikat hati rakyat dengan berbagai visi dan misi di tawarkan kepada masyarakat dan saat ini masih dalam tahapan sosialisasi tak ketinggalan salah satu calon Wakil gubernur Sulteng Petahana Rusdi Mastura-Sulaiman Agusto Hambuako S.IP MM minggu malam sekitar jam 8.30 WITA laksanakan sosialisasi di pandalengi,Ampana ibukota kabupaten Tojo Una-Una Propinsi Sulawesi Tengah 20/10/24.
dalam agenda sosialisasi itu di hadiri ketua DPC Partai PDIP Touna Zainal Muluk Lapangandong bersama Ketua Hanura Anwar Manganco dan beberapa pengurus partai pengusung dan masyarakat pendukung Paslon Cawagub Rusdi Mastura.
Pantauan Awak Media dalam sesi pembuka Sosialisasi itu MC mempersilahkan ketua DPC Hanura lebih awal untuk memberikan sambutan terkait sosialisasi yang dilaksanakan Paslon Cawagub petahana Rusdi- Mastura Sulaiman Agusto di Ampana kepada seluruh undangan hadir dalam agenda tersebut.
"Saya sangat mendukung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulteng Petahana Rusdi Mastura- Sulaiman Agusto "malam ini mari kita sama-sama memenangkan Cawagub gubernur kita sambil mengancungkan tangan tiga jari metal memberi suport kepada pendukung agar tetap komitmen mendukung Paslon Cawagub Rusdi Mastura.
Dalam waktu yang sama ketua DPC PDIP Tojo Una-Una Zainal Muluk Lapangandong manyampaikan kepada seluruh Peserta sosialisasi yang hadir saat itu untuk memberi dukungan penuh kepada Paslon Gubernur Sulaiman Agusto dan bisa dimenangkan saat pemilihan gubernur 27 November 2024 mendatang.
"Atas nama ketua DPC PDIP Touna sy sudah berkomitmen untuk memenangkan pasangan Cagub Rusdi Mastura bersama Cawagub Sulaiman Agusto ungkap Om Abun sapaan akrabnya dengan lantang di depan pendukung Sangganipa dan diikuti sorakan menangkan..Cudi sangganipa... Kuefa Kuefa...Sambil mengangkat tangan tiga jari metal simbol angka kemenangan Paslon Cagub dan Cawagub Rusdi Mastura-Sulaiman Agusto.
Ketua DPC PDIP Touna mengatakan sosialisasi yang dilaksanakan di Touna oleh beberapa kandidat paslon Gubernur selalu langit cerah dan tidak ada tanda tanda hujan tapi kali ini berdeda kondisi saat Paslon Cawagub Sulaiman Agusto sosialisasi di pandalengi Ampana di guyur hujan.ucap politisi Senior dari partai berlambang kepala banteng itu.
"Sy sempat berfikir dan merenungkan mudah mudahan dengan hujan ini sebuah tanda alam ada keberkahan buat Cagub dan Cawagub Rusdi-Sulaiman yang diberikan Allah SWT Rahmat menuju kemenangan pada pemilihan gubernur nanti.harap Ketua PDIP Touna.
di tempat yang sama Cawagub Petahana Rusdi Mastura Sulaiman Agusto memberikan paparan dalam sosialisasi terkait kebutuhan masyarakat Touna yang saat ini sangat urgen Cawagub mengurai satu persatu di depan pendukung.
Saya atas nama Cawagub sejak duduk didepan panggung berfikir Touna ini yang wajib kita beri bantuan menurutnya harus di ikuti kebutuhan masyarakat saat ini bukan Kemauan kandidat kepada masyarakat.
Beberapa Item skala prioritas menurutnya yakni pengadaan bibit jagung dan bibit kelapa dirinya menggabarkan salah satu propinsi yakni Manado dan Gorontalo penghasil jagung terbesar ternyata Touna salah satu pengespor jagung terbanyak setiap bulan dan tahun sejak gubernur propinsi gorontalo Fadel Muhammad.
Cawagub membeberkan mengapa ekspor begitu besar dan bisa menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat Karna disana telah ada pabrik jagung sehingga daerah itu maju kurang dari pengangguran dan jika dirinya terpilih menjadi Cawagub akan membangun Pabrik jagung dan kelapa di Touna demi kemajuan masyarakat dan bisa menciptakan lapangan kerja sehingga bisa menekan angka pengangguran dan kemiskinan di kabupaten Tojo Una-Una ungkap mantan Staf Ahli Bidang Ekonomi Setjen Wantannas (2023—2024)
Olehnya didepan para pendukung malam itu dirinya berharap jika tak ada aral melintang Terpilih menjadi wakil gubernur cawagub Petahana Rusdi Mastura akan memprioritaskan program itu sesuai kebutuhan masyarakat Ampana.bebernya
Jika saya terpilih menjadi Cawagub tidak melakukan apa yang sudah saya sampaikan malam ini masyarakat tidak perlu melakukan demo dan saya siap mundur dari jabatan Ucapnya penuh semangat olehnya dirinya mengharapkan agar masyarakat Touna memberi dukungan dan memilih Cagub Rusdi Mastura dan siap di menangkan dalam pertaruhan pemilihan gubernur Selawesi Tengah.
Dalam kesempatan itu tak lupa Cawagub Sulaiman Agusto menyampaikan di depan pendukungnya tepisan issu yang menjadi hebuskan lawan untuk menjatuhkan Cagub Rusdi Mastura terkait kartu biru yang sempat beredar dirinya menyampaikan bahwa itu adalah salah satu keinginan team pemenangan Pak Cudi yang membagikan dan tindakan itu Tampa sepengetahuan pak Cudi pad pemilihan gubernur 2019 silam.
Sulaiman Agusto berharap kepada pendukung dan masyarakat Ampana bisa membaca kondisi faktual yang ada apakah memilih Paslon baru berjanji atau yang sudah berbuat banyak terhadap masyarakat selteng katanya
"Pak Cudi sudah banyak berbuat banyak sejak dirinya menjadi gubernur saat itu APBD kita hanya sekitar 900 Miliar dan saat ini APBD sudah mencapai 2,2 triliyun ini capain calon gubernur Sulteng Cudi Mastura di persembahkan untuk kemajuan Sulteng sehingga dengan dana APBD pak Cudi sudah melakukan yang terbaik demi kesejahteraan masyarakat di wilayah propinsi Sulawesi tengah kata Sulaiman Agusto meyakinkan.
Sosialisasi berakhir dengan agenda foto bersama pendukung dan rombongan
Bertolak dari Touna langsung ke Luwuk menuju Banggai laut akan dilaksanakan sosialisasi di sana dan sepulang menuju palu akan ber berkunjung ke rumah kediaman salah satu toko masyarakat yakni mantan Bupati Touna dua proide 2005/2015 Damsik Ladjalani
ujar mantan Panglima Kodam XXX/Tanjung Pura 2021/2023 Silam Mayjen Sulaiman Agusto saat di warung Kafe Lina Minggu malam.
Laporan : Kepala Biro Radar Group Sulteng (M.I)
COMMENTS